top of page
Gambar penulisredaksikoordinaberita

Vaksin Pfizer Buatan Amerika Tiba Malam Ini, Kemenkes: Untuk Ibu Hamil dan Usia 18 Tahun ke Atas


Sebanyak 1.560.780 dosis vaksin Pfizer produksi Amerika Serikat akan tiba melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, malam nanti. Kamis, 19/8/2021. ( Ilustrasi )
Sebanyak 1.560.780 dosis vaksin Pfizer produksi Amerika Serikat akan tiba melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, malam nanti. Kamis, 19/8/2021. ( Ilustrasi )

Koorrinatberita.com| JAKARTA- Sebanyak 1.560.780 dosis vaksin Pfizer produksi Amerika Serikat akan tiba melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, malam nanti. Kamis, 19/8/2021.


Juru Bicara Kemenkes untuk Penanganan Covid-19, Siti Nadia Tarmidzi mengatakan, vaksin ini diperuntukkan bagi ibu hamil dan penduduk usia 18 tahun ke atas. "Untuk usia 18 tahun ke atas dan bumil," ujar Nadia lewat pesan singkat, Kamis, 19 Agustus 2021.


Kementerian Kesehatan dengan PT Pfizer Indonesia dan BioNTech SE sebelumnya telah menyepakati kerja sama untuk menyediakan 50 juta dosis vaksin Covid-19 Pfizer. Perjanjian ini merupakan bagian dari komitmen global Pfizer dan BioNTech untuk membantu mengatasi pandemi Covid-19.

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) juga telah menerbitkan emergency authorization atau izin penggunaan darurat (EUA) untuk Pfizer pada bulan lalu.

Kepala BPOM Penny Lukito mengatakan, vaksin Pfizer ini aman diberikan untuk remaja 12 tahun ke atas dengan dua kali penyuntikan dengan rentang waktu selama tiga minggu. Vaksin ini memiliki spesifikasi yang khusus penyimpanan khusus dengan temperatur minus 60-90 derajat celcius.

Indonesia Dapat 50 Juta Vaksin Pfizer dari BioNTech


Petugas medis menunjukan vaksin Covid-19 Pfizer-BioNTech COVID-19. Badan Obat Norwegia (NMA) mengatakan hasil otopsi terhadap 13 jenazah menunjukkan bahwa efek samping umum vaksin covid-19 REUTERS/Andreas Gebert


Dilansir dari Tempo.co, Kementerian Kesehatan mengatakan Indonesia mendapatkan 50 juta dosis vaksin Pfizer dari BioNTech SE. Kesepakatan ini tertuang dalam kerja sama Kementerian Kesehatan dengan PT Pfizer Indonesia dan BioNTech SE. 50 juta dosis vaksin ini akan diberi nama BNT 162b2.


Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyambut baik kerja sama pengadaan Pfizer di Indonesia. Vaksin tersebut menjadi salah satu yang digunakan untuk program percepatan vaksinasi Covid-19 di Indonesia.


“Saya ucapkan terima kasih atas kerja samanya dalam rangka membantu memenuhi kebutuhan vaksin Covid-19 di Indonesia. Dengan bertambahnya stok vaksin 50 juta dosis merk Pfizer ini diharapkan dapat mempercepat pelaksanaan vaksinasi di Indonesia,” kata Budi Gunadi lewat keterangan tertulis pada Kamis, 14 Juli 2021.

PT Pfizer Indonesia dan BioNTech SE menyediakan 50 juta dosis Vaksin Covid-19 setelah mendapat izin penggunaan kondisi darurat dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Pfizer dan BioNTech menargetkan memproduksi 3 miliar dosis vaksin Covid-19 secara global sampai dengan akhir 2021.

Uji klinis BNT 162b2 Tahap 3 dikembangkan berdasarkan teknologi messenger RNA (mRNA) milik BioNTech, yang dimulai pada akhir Juli 2020. Pendaftaran produk vaksin ini diselesaikan pada Januari 2021 dengan lebih dari 46,000 peserta. Peserta terus dimonitor untuk perlindungan dan keamanan jangka panjang selama 2 tahun setelah penyuntikan dosis kedua.

———

Country Manager PT Pfizer Indonesia, Stephen Leung mengapresiasi kerja sama yang telah dijalin antara mereka, BioNTech, dan Kementerian Kesehatan RI.


“Perjanjian ini merupakan sebuah langkah penting untuk menghadirkan vaksin COVID-19 untuk melindungi kesehatan masyarakat di Indonesia, memulihkan perekonomian, dan mempercepat kembalinya kehidupan normal bagi masyarakat Indonesia,” katanya.


Sementara itu, Chief Business and Chief Commercial Officer BioNTech, Sean Marett berterima kasih kepada Pemerintah Indonesia atas dukungan dan kepercayaannya menggunakan vaksin Pfizer. “Tujuan kami adalah menyediakan suplai vaksin Covid-19 yang dapat diterima dan efektif bagi banyak orang di seluruh dunia, secepat mungkin,” ucap Marett.@_**

12 tampilan

Comments

Rated 0 out of 5 stars.
No ratings yet

Add a rating
Single Post: Blog_Single_Post_Widget
Recent Posts
Kami Arsip
bottom of page