Koordinatberita.com| BLITAR - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Timur Arumi Bachsin Emil Dardak mengajak Pengurus Dekranasda Kab. Blitar untuk meningkatkan daya saing dan pemasaran produk kerajinan dan UMKM. Itu penting dilakukan untuk mengembangkan potensi dan meningkatkan daya saing produk kerajinan yang dihasilkan.
“Dekranasda Kab. Blitar perlu banyak jalan untuk belajar potensi dan kerajinan di daerah lain, hingga yang berpotensi ekspor ke luar negeri. Sehingga bisa tahu daya saing produk di daerah lain,” kata Arumi Bachsin saat menghadiri Pelantikan Pengurus Dekranasda Kabupaten Blitar Masa Bhakti 2021-2024 di Pendopo Ronggo Hadinegoro Kab. Blitar, Senin (20/12).
Selain itu, pelatihan skill, packaging, hingga pemasaran juga perlu diperhatikan. Sebab, jika produk yang dihasilkan itu sudah baik, maka akan semakin baik jika pemasarannya juga diperhatikan.
“Produk yang sudah bagus, sudah keren, lalu pemasarannya seperti apa ? Pembinaan perlu, tapi kalau produknya tidak ada yang mau beli bagaimana ? Jadi pengembangan potensi tidak hanya bagus, tetapi juga dibuktikan dengan pasarnya,” tegasnya.
Menurut Istri Wagub Jatim itu, Kab. Blitar merupakan daerah agraris yang potensi dan peluang investasinya ditentukan oleh sumber daya alam, sumber daya manusia dan daya dukung lingkungan.
“Potensi dan kekayaan yang dimiliki Kab. Blitar berupa sumber daya alam, produksi hasil bumi yang melimpah, hasil-hasil peternakan seperti telur, perikanan dan hasil tambang, kekayaan budaya serta peninggalan sejarah yang mempunyai nilai adiluhung menjadi kekayaan yang tidak ternilai,” kata Arumi.
Tak hanya itu, lanjut Arumi, Kab. Blitar juga telah mengembangkan berbagai produk kerajinan. Seperti Kendang Jimbe, yang merupakan alat musik khas dari Benua Afrika ini mempunyai pangsa pasar yang luas sampai ke China.
“Ini luar biasa sekali kerajinan berbahan dasar kayu mahoni pilihan, kulit kambing tua dan tali alpin sejenis tapi untuk panjat tebing,” jelas Arumi.
“Bahkan di sini juga ada Kampung Indian, yaitu sebuah lokasi yang memproduksi kostum dan pernak pernik khas hunian tradisional Amerika Utara. Pengurus Dekranasda Kab. Blitar bisa turut mensupport pengembangan kerajinan Kendang Jimbe maupun Kampung Indian ini,” imbuhnya.
Pada kesempatan yang sama, Arumi Bachsin mengucapkan selamat atas dilantiknya Pengurus Dekranasda Kab. Blitar. Harapannya bisa lebih bisa mengembangkan potensi kerajinan di Kab. Blitar.
“Saya titipkan pelaku UMKM di Kabupaten Blitar untuk diperhatikan dan dikembangkan oleh Bapak/Ibu Pengurus Dekanasda,” pintanya.
Sementara itu, Bupati Blitar Rini Syarifah mengatakan, amanah yang diemban para pengurus Dekranasda Kab. Blitar dapat mewujudkan Kabupaten Blitar yang
mandiri dan sejahtera berlandaskan akhlak mulia, baldatun, toyyibatun, warobbun ghofur.
“Dalam menjalankan Dekranasda Kab. Blitar bisa terus menggali dan mengembangkan potensi daerah,” pungkasnya.
Sebagai informasi, Pelantikan Pengurus Dekranasda Kab. Blitar Masa Bhakti 2021-2024 dilakukan oleh Bupati Blitar Rini Syarifah berdasarkan Keputusan Dekranasda Provinsi Jatim No. 30/Dekran.Jatim/SK/IX/2021. Dalam hal ini, H. Zainal Arifin menjadi Ketua Dekranasda Kab. Blitar. @Siswanto
댓글