Kakacab BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Tanjung Perak, Deni Suwardani (kiri) dan Kabid Pemasaran Moch. Arfan (kanan) memberikan paket sembako saat kegiatan 'Pasar Murah'. (Foto : ari)
Koordinatberita.com,(Surabaya)- Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Tanjung Perak menggelar pasar murah. Kegiatan ini merupakan rangkaian HUT BPJS Ketenagakerjaan ke-41 tahun. Sekaligus program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BPJS Ketenagakerjaan tahun 2018.
Dalam pasar murah ini, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Tanjung Perak menyediakan sebanyak 250 paket sembako murah atau bahan pokok seperti minyak goreng (migor) 4 liter, mie instan 5 bungkus, beras 5 kilogram, dan gula pasir 2 kilogram.
Dan kegiatan ini diperuntuk'kan bagi masyarakat yang sudah terdaftar sebagai peserta di BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Tanjung Perak.
"Paket sembako itu kami jual hanya dengan Rp 75 ribu saja atau sudah kita diskon 50 persen, jadi murah sekali. Makanya kegiatan ini kami namakan 'Pasar Murah', karena harganya cukup murah dan terjangkau oleh masyarakat," kata Kakacab BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Tanjung Perak, Deni Suwardani didampingi Kabid Pemasaran Moch. Arfan di Surabaya, Selasa (27/11).
Melalui pasar murah ini, diharapkan Deni, dapat membantu meringankan beban masyarakat, khususnya peserta BPJS Ketenagakerjaan terhadap melonjaknya harga-harga bahan pokok.
"Selain sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan dan lingkungan BPJS Ketenagakerjaan dengan masyarakat. Dengan digelarnya pasar murah ini, semakin mendekatkan kami dengan para peserta jadi semakin akrab dan harmonis," pungkas Deni.@-Ari/Oirul